panci masak
panci masak

Tips Menggunakan Panci Masak Presto

Panci masak presto memang sangat diminati oleh para ibu rumah tangga. Dengan panci presto proses memasak menjadi lebih cepat, tepat dan praktis. Panci ini berbahan stainless steal yang tidak mudah lengket. Panci ini juga tidak mudah berubah warna meskipun sering digunakan memasak berulang-ulang kali. Untuk menggunakan panci ini, alat yang digunakan untuk mengaduk makanan sebaiknya menggunakan jenis kayu. Karena panci ini agak cepat menggores apabila terkena benda yang berbahan besi atau aluminium.

Cara menggunakan panci untuk memasak presto ini sangat mudah. Penggunaannya tidak jauh berbeda dengan panci jenis lainnya. Hanya yang membedakan adalah tingkat kecepatan kematangan makanan. Makanan dan bahan yang dimasak dengan panci presto cepat matang karena panci presto mempunyai tekanan yang sangat kuat, sehingga uap air tetap berada di dalam panci. Rasa dan harum aroma makanan juga tetap tersimpan di dalam panci. Panci presto ini berbahan stainless steal tebal sehingga tutup pada panci dapat menekan secara sempurna.

Cara memasak dengan panci presto tidak sulit. Berikut adalah cara memasak menggunakan panci masak presto:

• Buka panci dengan cara menekan bagian atas tutup panci. Masukkan bahan makanan yang akan anda, lalu tutup kembali.
• Gunakan api dalam keadaan sedang. Tunggu hingga panci mengeluarkan suara mendesis yang menandakan masakan sudah mulai matang.
• Tunggu hingga panci presto tidak mengeluarkan dosis suara. Setelah itu, buka penutup kecil panci bada bagian atas tutup panci besar. Diamkan selama 5 menit agar uap panas keluar.
• Setelah itu, tuangkan makanan ke dalam tempat yang sudah disediakan.