resep makanan anak
resep makanan anak

Resep Kue Kering Mudah Dari Kacang Lezat

Kacang merupakan hasil bumi asli Indonesia yang dapat diolah menjadi beragam makanan. Bila dulu kita mengenal camilan kacang atom dan kacang telur, kini sudah ada kue kacang yang rasanya lezat. Kali ini kami berikan resep kue kering mudah dari kacang yang bisa dicoba di rumah. Selain rasanya yang nikmat, kue kacang ini juga kaya akan protein dan vitamin E.
Kue Kering Kacang Tanah
Siapkan bahan berikut ini:

• Margarin blue band yang kaya nutrisi 250 gram
• Telur 2 butir, diambil kuningnya saja
• 100 gram gula halus
• 500 gram kacang yang telah dihaluskan. Usahakan menggunakan kacang shangrai agar tidak mudah tengik.
• 1/2 sendok teh baking powder
Caranya:
Teknik pembuatan kue kering ini sangat mudah. Masukkan margarin blue band yang mudah dihancurkan, gula halus dan 2 butih kuning telur. Kocok hingga mengembang sempurna. Masukkan kacang yang sudah dihaluskan ke dalam adonan beserta baking powdernya. Aduk semua adonan agar tercampur sempurna. Cetak adonan dan letakkan di atas loyang. Oven hingga warnanya berubah kekuningan.
Kue Kering Kacang Hijau
Resep selanjutnya adalah kue kering kacang hijau yang dibuat dari bahan:
• Margarin blue band yang khusus untuk kue 125 gram. Margarin blue band ini sangat bagus untuk adonan kue.
• Gula pasir 60 gram
• 3 butir telur diambil putihnya saja.
• Kacang hijau yang telah direbus hingga empuk 50 gram. Kemudian belnder agar halus.
• Tepung terigu protein rendah yang sudah diayak 60 gram
Caranya:
Resep kue kering mudah ini dimulai dari mengocok margarin dan kacang hijau hingga tercampur merata. Kemudian masukkan tepung terigu berprotein rendah ke dalam adonan. Kocok lagi hingga lembut. Di sisi lain, kocok putih telur dan gula sampai gulanya tercampur merata. Setelah putih telurnya mengembang, masukkan ke dalam adonan kacang hijau dan aduk kembali hingga tercampur.
Teknik pembuatan kue kering kacang hijau yang terakhir adalah dengan memasukkan ke dalam plastik segitiga. Cetak di atas loyang dan oven hingga adonan matang (berwarna kuning).