Untuk anda yang ingin menerapkan konsep dapur yang minimalis, maka anda bisa menempatkan berbagai furniture minimalis pula. Salah satu furniture yang bisa ditempatkan di dapur minimalis anda yaitu lemari dapur minimalis pula.
Akan tetapi dalam memilih lemari yang akan ditempatkan di dapur tidak boleh sembarang, berikut ini merupakan beberapa tips dalam memilih lemari yang akan ditempatkan di dapur minimalis.
1. Pilihlah lemari dari modelnya.
Untuk lemari yang bergaya minimalis, maka anda bisa memilih lemari yang berbentuk lemari gantung agar tidak memakan banyak ruang. Dalam pemilihan lemari gantung anda bisa memilih model lemari tang sesuai dengan konsep dapur minimalis anda. Dengan begitu dapur minimalis anda akan terlihat lebih nyaman.
2. Pilihlah lemari dari warnanya.
Dalam pemilihan warna lemari sangatlah penting karena bisa memberikan kesan yang cantik, indah dan juga dapur terlihat lebih luas. Anda bisa memilih warna lemari yang sesuai dengan warna cat dinding dapur agar bisa menciptakan keserasian. Selain itu juga dapur akan terlihat lebih nyaman, luas, dan juga lebih indah.
3. Pilihlah lemari dari kualitas bahannya.
Terdapat beberapa bahan atau material yang biasa digunakan untuk membuat lemari. Untuk anda yang ingin memiliki lemari yang kuat, maka pilihlah lemari dari bahan yang berkualitas dan juga tahan lama. Akan tetapi untuk bisa mendapatkan lemari yang berkualitas pastinya harganya pun tidaklah murah.
4. Pilihlah lemari dari ukurannya.
Untuk anda yang memiliki dapur dengan ukuran yang tidak terlalu luas, maka pemilihan ukuran dapur sangatlah penting karena jika anda salah memilih ukuran lemari maka hal tersebut bisa memakan ruang. Untuk itu dapur dengan model gantung bisa menjadi solusi untuk anda yang ingin menempatkan lemari di dapur. Selain itu juga ruang dapur akan terlihat lebih luas.
Untuk memudahkan anda dalam memilih berbagai model lemari dapur minimalis, maka anda bisa membelinya di toko perabotan rumah tangga yang satu ini yaitu IKEA. IKEA menyediakan berbagai model lemari yang berkualitas dengan harga yang relatif lebih murah.