Kesehatan merupakan harga yang tak ternilai harganya. Itulah kenapa, setiap orang harus menjaganya. Sebagai perusahaan terkemuka, Nestle juga turut peduli terhadap kesehatan masyarakat. Salah satu kepeduliannya diwujudkan dengan adanya program nestle indonesia untuk menjaga kesehatan masyarakat.
Salah satu kepedulian Nestle terhadap kesehatan masyarakat, yakni dengan membagikan info terkait kesehatan. Salah satunya yaitu info terkait malnutrisi. Malnutrisi atau malagizi, adalah sebuah istilah yang menggambarkan status gizi pada anak yang mengalami ketidakseimbangan.
Apa saja jenis-jenisnya? Yuk, intip informasinya berikut ini:
1. Anak Mengalami Stunting
Stunting adalah kondisi anak yang memiliki tinggi badan rendah. Dibandingkan dengan anak sebayanya, anak yang terkena malnutrisi ini relatif pendek. Hal ini dikarenakan si kecil mengalami kekurangan gizi yang sangat kronis. Selain itu, anak juga akan mengalami gangguan tumbuh kembang.
2. Si Kecil Tampak Kurus
Kurus atau wasting, merupakan salah satu ciri bahwa si kecil terkena malnutrisi. Badan si kecil akan jauh lebih ringan dibandingkan teman sebayanya. Penyebab kekurusan ini karena kekurangan asupan nutrisi pada tubuhnya. Selain itu, terjadi karena penyakit maupun infeksi. Sehingga, si kecil mengalami penurunan berat badan.
3. Obesitas
Selain kuru, ternyata obesitas juga menjadi salah satu ciri si kecil mengalami malnutrisi. Hal ini dikarenakan si kecil mengkonsumsi makanan dengan gizi yang tidak seimbang. Selain itu, kurangnya melakukan aktivitas, dapat menyebabkan terjadinya obesitas pada si kecil.
Menurut WHO (World Health Organization), kondisi malnutrisi dunia tergolong cukup mengkhawatirkan. Pada tahun 2018 saja, tercatat 155 juta anak dinyatakan mengalami stunting. Selain itu, jutaan anak lainnya mengalami obesitas dan juga sangat kurus. Melihat dari data tersebut, maka sudah sewajarnya jika sebagai orangtua, kita harus menjaga kesehatan dan asupan makanan pada si kecil.
Nah, itulah informasi seputar program Nestle Indonesia. Perhatikanlah selalu asupan nutrisi dan gizi bagi si kecil. Beri mereka makanan yang sehat dan menyehatkan. Selain itu, jaga terus kebersihan dan selalu mengajak si kecil untuk melakukan aktivitas. Semoga penjelasan di atas membantu Anda untuk tetap menjaga kesehatan keluarga.