Bisa dikatakan bahwa berlian merupakan salah satu perhiasan sahabatnya para kaum wanita. Sehingga tidak heran apabila ada banyak perhiasan berlian wanita yang dijual di pasaran saat ini, dari berbagai macam bentuk, model, dan juga varian harga yang berbeda-beda.
Banyaknya diminati perhiasan berlian terbaru ini oleh para wanita milenial ini tentunya bukan tanpa alasan. Adapun berbagai kelebihan yang ditawarkan oleh berlian ini, bisa anda simak sebagai berikut:
- Bisa dijadikan sebagai perhiasan yang prestise
Bila kita menarik jauh ke belakang, perhiasan yang terbuat dari bahan berlian ini biasanya hanya dipakai oleh para bangsawan saja. Karena mengingat harganya yang tergolong cukup mahal, maka hanya orang tertentu saja yang bisa memakai perhiasan yang terbuat dari batu berlian ini. Namun, menariknya di zaman sekarang semua orang bisa memakai perhiasan yang terbuat dari batu berlian ini, asalkan harganya masih bisa masuk di kantong saja.
- Berlian bisa dijadikan sebagai penunjuk status sosial
Seperti yang sudah dibahas di poin sebelumnya, bahwa tidak sembarang orang bisa membeli perhiasan yang terbuat dari batu berlian ini. Sehingga dengan demikian ketika orang-orang memakai perhiasan berlian ini, secara tidak langsung bisa menunjukan status sosialnya. Anda akan cenderung lebih dihargai dan dihormati ketika menggunakan berbagai jenis perhiasan yang terbuat dari bahan berlian ini, ketika menghadiri berbagai acara yang sifatnya formal maupun informal sekalipun.
- Bisa diaplikasikan kedalam berbagai jenis perhiasan
Batu berlian ini bisa diaplikasikan kedalam berbagai jenis perhiasan yang bisa digunakan oleh semua orang. Dengan demikian, orang-orang bisa memilih jenis perhiasan berlian terbaru yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhannya masing-masing. Seperti misalkan kebutuhan untuk dijadikan sebagai mahar pernikahan, maka anda bisa memilih model cincin berlian terbaru sebagai pemberian mahar pernikahan kepada pasangan anda.
- Bisa dijadikan sebagai aset investasi
Untuk bisa membeli berbagai macam perhiasan berlian ini, tentunya tidak menggunakan uang yang tidak sedikit. Namun menariknya ketika anda mau menjual kembali perhiasan berlian yang sudah dibeli di beberapa tahun kemudian, maka untuk harga jualnya juga akan masih tinggi. Hal ini dikarenakan harga dari perhiasan berlian ini terbilang cukup stabil, dan bahkan bisa meninggi sama halnya dengan investasi pada emas. Hanya pastikan saja perhiasan berlian yang anda beli memang asli, berkualitas, dan juga dilengkapi dengan sebuah sertifikat khusus.
- Berlian dipercaya bisa membawa keberuntungan
Banyak orang yang mempercayai bahwa dengan memiliki batu berlian ini, bisa membawa keberuntungan kepada si pemakainya. Apalagi dengan sistem kepercayaan adatnya yang masih kental seperti kita di Indonesia, banyak orang yang masih mencari batu berlian ini dengan mempercayai hal ini. Meski harganya tergolong mahal sejatinya tidak menjadi sebuah halangan, karena dipercaya bisa mendatangkan hoki.
- Berlian dipercaya bisa mengusir energi negatif
Selain banyak dipercaya bisa membawa keberuntungan atau hoki, memakai perhiasan yang terbuat dari bahan berlian ini juga banyak dipercaya bisa mengusir aura negatif dan juga juga energi negatif pada si pemakai perhiasan berlian. Hal ini memang belum bisa dibuktikan secara ilmiah, namun pada beberapa kasus memang banyak ditemukan bahwa si pemakai perhiasan berlian ini, bisa merasakan langsung aura dan energi negatif dalam tubuhnya bisa hilang ketika memakai perhiasan yang terbuat dari bahan batu berlian ini.
Ada banyak sekali bukan manfaat yang ditawarkan oleh perhiasan berlian ini? nah walaupun anda ingin membeli berbagai macam perhiasan yang terbuat dari bahan berlian ini, maka anda bisa membelinya di Mondial Jeweler.